Senin, 08 April 2013

Lyx


Para pengguna komputer tentunya sudah tidak asing lagi dengan perangkat lunak Pengolah kata, seperti Microsoft Word, OpenO ce Writer atau AbiWord. Pada umumnya, aplikasi- aplikasi pengolah
kata tersebut mengusung konsep WYSIWYG (What You See Is What You Get). Dengan konsep ini, pengguna akan memperoleh hasil ouput yang tampilan akhirnya sama persis seperti yang terpampang di layar monitor komputer.

LYX adalah sebuah aplikasi yang memudahkan pengguna untuk memanfaatkan keunggulan dari LATEX dalam menangani otomasi layout, menangani persamaan matematika, menangani penulisan referensi dan sebagainya. Saat ini banyak keraguan atau ketakutan dari pengguna LATEX karena terkesan rumit dalam penggunaan LATEX termasuk beberapa front-end editor LATEX.
 
LYX mencoba mengkombinasikan loso WYSIWYG ( What You See Is What You Get ) dari berbagai model pengolah kata (word processing) dengan kemampuan loso dari WYSIWYM (What You See Is What You Mean) dari model pengolah dokumen (document processor). Sehingga tampilan akan sangat mirip dengan pengguna yang telah bisa menggunakan pengolah kata, termasuk tampilan output langsung seperti yang dimaksud.
 
Tetapi perlu diingat, apa yang ditampilkan di screen tidak mutlak seratus persen sama yang ditampilkan di output print. Keunggulan LATEX digunakan dalam mengolah output dari input yang memanfaatkan loso pengolah kata dan output dengan loso pengolah dokumen  Keunggulan dalam penanganan persamaan matematika, referensi, layout dokumen jelas dimiliki pada LYX, bahkan perintah dasar LATEX juga dapat dimasukkan. Sehingga ini akan memperkaya kemampuan dari LYX. Kemampuan lain adalah dalam menangani jenis le input dan output. Penanganan untuk format dasar LATEX juga mampu dilakukan baik pada proses import dan ekiii sport.
 
Dengan LYX penulisan bidang ilmiah di ilmu eksak dan teknik akan menjadi lebih mudah dan menyenangkan.  Mudah-mudahan artilel ini bermanfaat.

Sumber  :  
-   Buku Lyx Pemula
-  John Weiss and the LYX Team, 2002, Introduction to LYX, www.javainc.com/ resources/ links/ lyx/ Intro. pdf, diakses Maret 2011.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar